WHAT'S NEW?
Loading...

Tutorial Cara membuat Rak Sepatu 3 tingkat menggunakan Sketchup


kali ini kita akan belajar membuat rak sepatu dengan model 3 tingkat

1. langkah pertama adalah dengan membuat persegi panjang dengan "rectangle" dengan ukuran "30mm x 300mm"


2. kemudian tarik keatas dengan meggunakan perintah "push/pull" dengan ketinggian "700mm"


3. kemudian gunakan perintah "offset" dengan ukuran "30mm"


4. kemudian gunakan perintah "push/pull" lalu hilangkan bagian dalam sampai"on face" hingga membentuk seperti gambar berikut ini, lalu kita gunakan "make group" untuk membuat objek menjadi tidak terpengaruh oleh objek baru yang akan dibuat, dengan cara  klik 3x pada object nya, lalu klik kanan dan pilih "make group"

untuk pembelajaran lebih detail kalian bisa ikuti kelas online 3D visual bersama TRIDEE, download aplikasi ruang belajar online di Playstore, link : 
https://play.google.com/store/apps/details?id=id.tridee.mobile


5. kemudian copy objek tersebut menjadi 2, dan move ke kanan, sambil menekan "ctrl" pada keyboard dengan ukuran "800mm"


6. kemudian membuat rak dasar dengan menggunakan perintah "rectangle" dengan cara klik bagian sudut kiri sampai ke sudut kanan seperti gambar dibawah ini. lalu "push/pull" keatas dengan ukuran "30mm" kemudian gunakan perintah "offset" dengan ukuran "30mm" . lalu untuk bagian dalamnya kita dapat menggunakan garis bantu, dengan perintah "line" lalu garis line tersebut di copy di sisi kanan dan kiri, dengan ukuran "15mm x 15mm"


7. kemudian hasilnya akan jadi seperti gambar dibawah ini,  jangan lupa untuk rak dasar sepatu di naikkan objeknya sekitar "50mm" agar tidak menyentuh lantai

8. kemudian kita dapat mengcopy rak dasar untuk membuat rak selanjutnya, dengan cara klik objek rak dasar, lalu gunakan perintah  "move" pindah kan ke atas sambil menekan "ctrl" pada keyboard, dan ukuran dari rak tersebut "250mm", kemudian cara cepat untuk membuat rak itu menjadi banyak adalah dengan menambahkan menekan  tombol "x" di keyboard, dan masukkkan angka berapa banyak rak yang diinginkan.


9.  pada gambar dibawah ini, penulis ingin membuat 3 tingat, maka setelah di move tekan tombol "x2" sesuai jumlah yang diinginkan


10. kemudian kita dapat memberikan warna pada rak sepatu ini agar tampilan lebih bagus dengan cara menekan tombol "B" pada keyboard, lalu pilih warna sesuai keinginan


berikut adalah hasil akhirnya

sekian Tutorial Cara membuat Rak Sepatu 3 tingkat menggunakan Sketchup

dari saya  M.Bayu Samudro

Semoga bermanfaat

mau belajar lebih dalam lagi tentang sketchup modeling, silahkan kunjungi website https://tridee.id/
ya teman-teman. disana kamu akan bisa belajar lebih dari 1000 tutorial desain 3D visual yang dikemas dalam bentuk video yang pastinya akan sangat mudah untuk kamu pahami.

untuk pembelajaran lebih detail kalian bisa ikuti kelas online 3D visual bersama TRIDEE, download aplikasi ruang belajar online di Playstore, link : 
https://play.google.com/store/apps/details?id=id.tridee.mobile



klik gambar untuk download aplikasi TRIDEE

Cara membuat Pintu 2 Daun menggunakan Sketchup




Kali ini kita akan membuat tutorial pintu 2 daun
langkah-langkah nya seperti berikut :

1.  langkah pertama adalah membuat persegi panjang dengan menggunakan perintah "rectangle" sesuai standart ukuran pintu


2. kemudian kita tarik objek tersebut dengan menggunakan perintah "push/pull"


3. kemudian gunakan perintah "offset" untuk membuat kusen pintu


4. kemudian gunakan perintah "push/pull" untuk bagian dalam pada kusen pintu tersebut sampai    "on face"


5. kemudian gunakan perintah "rectangle" untuk membuat daun pintu, klik dari bawah pintu sampai ke "mid point" pada kusen pintu, lalu "push/pull" ke depan dengan ketebalan 30 mm atau sesuai standart ukuran pintu.


6. kemudian buat panel pintu dengan menggunakan perintah "offset', untuk membagi setiap panel seperti di gamar ini, kita dapat membagi jumlah panel pintu sesuai keinginan dengan tombol keyboard "/"


7. kemudian setelah 1 daun pintu telah jadi,, kita dapat mengcopy ke sebelahnya agar menjadi 2 daun pintu seperti pada gambar dibawah ini. dengan cara tekan "m" pada keyboard kemudian klik object nya, dan geser kekanan sambil tekan "ctrl" pada keyboard.


8. kemudian membuat "handle pintu" dengan menggunakan "rectangle" lalu gunakan "push/pull" ke arah depan, ukuran "70mm" lalu gunakan perintah "offset" di bagian samping "20mm" dan gunakan perintah "push/pull" dibagian dalamnya sampai "on face"


9. kemudian kita dapat memberikan warna pada pintu menggunakan perintah "B" pada keyboard dan berikan warnah sesuai selera kita.



sekian tutorial cara membuat Pintu 2 Daun menggunakan Sketchup

dari saya  M.Bayu Samudro

Semoga bermanfaat

mau belajar lebih dalam lagi tentang sketchup modeling, silahkan kunjungi website https://tridee.id/
ya teman-teman. disana kamu akan bisa belajar lebih dari 1000 tutorial desain 3D visual yang dikemas dalam bentuk video yang pastinya akan sangat mudah untuk kamu pahami.

Cara Membuat Vas Bunga dengan Sketchup



1. langkah pertama yang akan kita buat adalah,
mebuat bentuk kotak dengan menggunakan rectangle yang ada pada tool box



2. kemudian menambahkan pola didalam bentuk kotak tersebut, dengan menggunakan printah "arc"


3. kemudian menghapus garis yang tidak diperlukan dari bentuk kotak tersebut dengan menggunakan perintah "erase"




4.  kemudian membuat lingkaran dibagian bawah dari pola tersebut, dengan menggunakan perintah "circle"  lalu kita bisa mengklik lingkaran tersebut dan ambil printah "follow me" lalu klik pada pola yang sudah di buat tersebut.




dan hasilnya akan menjadi seperti ini,

5. lalu kita juga bisa menambahkan warna pada vas bunga ini dengan cara menekan tombol "B pada keyboard dan pilih warna sesuai selera untuk vas bunga yang sudah dibuat.


dan hasil akhirnya adalah sebagai berikut.




Cara mengatur Shortcut pada SketchUp



1. PENGATURAN SHORTCUT
 
     Shortcut adalah cara cepat untuk menjalankan suatu perintah pada SketchUp melalui tombol yang ada pada keyboard. Untuk bisa menggunakan dan mengaplikasikan nya dapat diatur. Untuk mengatur shortcut pada Sketch Up yaitu :
  • Klik tab Window, pilih opsi preference
  • Setelah jendela system Preference muncul, Pilih opsi Shortcut pada list bagian kiri
  • Disitu terdapat seluruh tools yang ada pada aplikasi Sketch Up kita
  • Kemudian pilih / cari tools yang ingin kita ganti / buat shortcut nya. bisa melalui filter atau pun dilihat pada function
  • Ada sebagian tools yang sudah terdapat shortcut nya secara default, dan ada juga yang belum di setting. contoh: pada make componen sudah diatur yaitu G secara default, sedangkan pada make group belum ada
  • Cara untuk melihatnya adalah kita klik tools pada list, lalu disebelah kanan terdapat kolom Assigned di sebelah kanan list Function. Disitu terdapat Shortcut nya, bila masih kosong berarti belum ada shortcut nya secara default
  • Bila masih kosong, kita bisa menambahkan nya di kolom Add Shortcut yang terdapat di atas kolom Assigned
  • Kita tinggal menekan tombol yang akan kita set sebagai shortcut tools. Kalau ingin membuat seperti Ctrl + G, maka kita tahan tombol Ctrl, lalu kita tekan tombol G
  • Setelah itu kita tekan tombol tambah ( + ) disebelah kanan untuk menambahkan Shortcut nya
  • Maka secara otomatis Shortcut nya sudah ter set
  • Lalu kita tinggal klik OK 
Untuk meghapus atau menghilangkan Shortcut bisa dengan cara :
  • Pada kolom Assigned, kita tinggal pilih mana shortcut yang ingin kita hapus
  • Lalu kita klik Kurang ( - ) yang terdapat disamping kolom Assigned 
  • Maka Shortcut nya otomatis akan hilang / terhapus 
  • Lalu jangan lupa klik OK agar settingan nya tidak hilang.
mau belajar lebih dalam lagi tentang sketchup modeling, silahkan kunjungi website https://tridee.id/
ya teman-teman. disana kamu akan bisa belajar lebih dari 1000 tutorial desain 3D visual yang dikemas dalam bentuk video yang pastinya akan sangat mudah untuk kamu pahami.

Sekian cara Menambahkan dan Menghapus Shortcut pada SketchUp.
Semoga Bermanfaat.




Penulis : Reza Chayshara

Cara import dan export DWG pada SketchUp




1. Import
    Meng import Dwg maksudnya untuk memasukkan file data autocad kedalam aplikasi SketchUp,contohnya denah rumah, denah ruangan,dll sebagai panduan untuk modelling 3d di SketchUp.

Cara untuk meng import adalah :


  • Klik tab file, pilih opsi imporr
  • Pastikan file yang akan kita import berupa format dwg,setelah itu cari file nya,lalu klik import

 Maka otomatis file nya sudah masuk ke dalam workspace kita di SketchUp.

2. Export
    Meng export sering kita gunakan untuk mengambil tampak dari objek kita untuk dibuat ke format dwg ( AutoCad ) atau bisa juga menjadi vidio kalau ingin membuat animasi

Cara untuk meng export file dwg adalah :


  • Pertama kita bisa mencari view objek kita, kita bisa klik tab camera, pilih opsi paralel projection
  • Lalu kita bisa memilih sudut / bagian yg akan kita ambil view nya melalui toolbar view,contoh front untuk bagian depan.
  • Lalu klik tab file, pilih opsi export,lalu 2d graphic
  • Setelah muncul jendela export,kita tinggal menuliskan nama file kita yang akan di export,lalu pada kolom save as type, pilih Autocad DWG file

Lalu klik export

Maka otomatis file nya sudah tersimpan dengan format dwg di tempat yg tadi kita pilih.

Sekian tentang cara import dan export DWG pada SketchUp.
SEMOGA BERMANFAAT.

mau belajar lebih dalam lagi tentang sketchup modeling, silahkan kunjungi website https://tridee.id/
ya teman-teman. disana kamu akan bisa belajar lebih dari 1000 tutorial desain 3D visual yang dikemas dalam bentuk video yang pastinya akan sangat mudah untuk kamu pahami.

 Ditulis oleh Reza Chayshara

Cara membuat potongan dan di export pada SketchUp




Membuat potongan di SketchUp merupakan cara yg lebih praktis apabila kita tidak bisa membuat nya di Autocad. Cara nya adalah :


  • Pertama kita harus sudah memiliki objek bangunan yg ingin kita ambil potongannya
  • Lalu kita pilih tools section plane pada toolbar section
  • Kita tinggal klik dibagian mana yg akan kita potong
  • Kemudian geser section plane sesuai keinginan kita dengan perintah move
  • Setelah selesai kita bisa klik tab camera,lalu pilih paralel projection
  • Lalu di toolbar view,kita bisa pilih bagian yg ingin kita ambil view nya,contoh yg kita potong bagian kanan,,jadi kita pilih right

Lalu untuk meng export nya adalah :


  • Setelah mendapatkan view nya,kita bisa klik pada tab file
  • Lalu pilih export, klik opsi 2D Graphic
  • Lalu kita pilih formatnya di kolom save as type, bisa berupa Pdf, JPEG atau DWD
  • lalu kita tinggal menentukan tempat file untuk disimpan dan juga nama file nya
  • Terakhir, kita tinggal klik export
Sekian cara membuat potongan dan di export pada sketchup.
Semoga bermanfaat

apabila kamu ingin belajar lebih dalam lagi mengenai materi sketchup lainnya, silahkan kunjungi website https://tridee.id/ dan silahkan belajar dengan lebih dari 1000 tutorial desain 3D visual lainnya.

Ditulis oleh : Reza Chayshara

5 Desainer Grafis Muda Indonesia yang sudah Tampil Dalam Situs Desain level Dunia



Para muda mudi asal Indonesia saat ini tidak kalah dengan para pekerja kreatif belahan dunia. hal Itu terbukti dari salah satu artikel terbaru yang dirilis oleh blog tutorial desain 3D terkenal apa lagi kalau bukan "tridee-sketchupb.blogspot.co.id", 
hehehe..

kali ini kita akan menampilkan lima profil singkat ilustrator Indonesia yang sangat berbakat menurut blog tridee-sketchupb.blogspot.co.id.

Baiklah, Berikut daftar ilustrator-ilustrator muda berbakat yang sudah kami rilis

1. Rahadil Permana


Adalah Seorang desainer grafis berasal dari Malang, Jawa Timur. akibat dari punk rock, hasil karya-karya desainnya banyak diaplikasikan untuk kategori musik dan merek-merek baju diberbagai negara. bukan hanya itu saja, gaya desainnya juga amat detail dan banyak memainkan teknik pointilisme.

seperti ini salah satu hasil desainnya :



2.  Lenny Wen



Ilustrator yang satu ini berdomisili di Jakarta, Indonesia. terdapat Banyak karya-karya hasil desiannya bernada menyenangkan, fun, ekspresif dan cenderung seperti hasil lukisan cat pada kanvas. Dirinya juga sedikit banyak memasukkan elemen humor dan kelucuan dalam hasil karya-karyanya. Berkat gayanya hal yang demikian, banyak hasil desainnya yang diterapkan untuk buku-buku, terutamanya buku untuk si kecil dan gambaran games. 

seperti ini salah satu hasil desainnya :



3. Junnisa Bianda


Wanita jebolan Universitas Pelita Harapan ini adalah ilustrator yang berbasis di Jakarta. beberapa Karya-karyanya banyak berupa desain-desain karakter yang menyebutkan keceriaan sehari-hari seperti hujan, ballet dan si kecil. 

Junissa menyatakan bahwa keberagaman tradisi yang dimiliki Indonesia membuatnya gampang untuk menerima banyak ide, dan tentunya juga sangat banyak memberi ruang untuk berkembang. Menurutnya, kebanyakan cerita-cerita rakyat di Indonesia merupakan untuk anak kecil, itulah kenapa banyak karya-karyanya dimaksudkan untuk anak kecil

seperti ini salah satu hasil desainnya :


4.  Devina Puspitasari



Ilustrator yang satu ini berdomisili di Surabaya, Hasil kreasinya banyak membuktikan keceriaan dan mengandung elemen humor seperti kumis yang disematkan dalam sebagian karyanya. 


Devina menyatakan bahwa dirinya mencintai {tradisi Indonesia dan karakter-karakternya. Dirinya juga berharap suatu hari dapat menjelajah tanah airnya untuk mengenal lebih jauh beragam tradisi dan adat istiadat Indonesia. dengan tradisi yang amat kaya ini, menurutnya sudah sepatutnya disebarkan pada dunia. Itulah kenapa Devina membikin gambaran dengan gayanya sendiri untuk memperkenalkan kekayaan tradisi yang dimiliki Indonesia. 

seperti ini salah satu hasil desainnya : 



5.  Kathrin Honesta 
Wanita alumni Periklanan dan Desain Grafis dari The One Academy Malaysia ini adalah ilustrator dan desainer grafis lepas yang sekarang ini tinggal di Jakarta. Dirinya yang sempat terlibat dengan sebuah agensi iklan tenar di Malaysia banyak menciptakan karya-karya yang penuh warna dan mempunyai cerita yang mendalam. 

Menurutnya, sebuah tradisi adalah esensi yang penting dalam sebuah negara. Karena memerlukan berabad-abad untuk menyusun tradisi yang ada dikala ini. Melainkan seberapa jauh kultur hal yang demikian karyanya, Kathrin mengaku sebenarnya dirinya lebih independen, karena dirinya lebih banyak terbuka, banyak berkeinginan tahu dan lebih menyukai berobservasi sebelum alhasil ide dan menuangkannya dalam sebuah karya.

seperti ini salah satu hasil desainnya : 



Banyak cara untuk menjadi master di bidang grafis yaitu dengan cara belajar otodidak atau dengan mengikuti kursus, 

namun demikian berlatih dengan gigih dan memiliki jam terbang yang tinggi adalah kunci yang utama delam menguasain salah satu bidang tersebut.


jika kamu tertarik untuk belajar lebih dalam mengenai teknik pemodelan yang sangat relevan dan efisien tentang Sketchup, silahkan kunjungi website tridee.id untuk mendapatkan pengalaman belajar yang menyenangkan dengan komunitas belajar online desain 3D Visual terbesar di indonesia.

klik disini 














Tutorial Dasar Membuat Tabung di Sketchup



Hallo sahabat tridee


kali ini kita akan belajar tutorial yg sangat dasar, yaitu cara membuat tabung dengan sketchup
kenapa tabung? karena bentuk dasar ini nantinya dapat kamu kembangkan menjadi bentuk-bentuk yang expert lainnya seperti Kerucut, Pipa, Kaki meja, Tower, Cerobong asap rumah, Botol Minuman, Gelas. 

karena pada dasarnya, untuk menjadi seorang yang expert, kamu harus mau belajar dari dasar sekali. ibarat kan kamu ingin berlari kencang, maka kamu harus belajr berjalan dengan baik dahulu.

langkah pertama kita mulai dari 

1. Buka sketchup kamu


2. Lalu kita akan hapus object manusia yang ada ditampilan awal, dengan cara klik object manusianya kemudian tekan delete di keyboard


3. Kemudian pada tool box cari "circle" untuk membuat pola dasar tabung

4. Drag sampai membentuk lingkaran dasar


5. Kemudian pada tool box klik tombo push/pull dan tarik keatas 

6. Hingga membentuk sebuah tabung


nah, gimana,, mudah kan temen-temen,,,? dengan bentuk dasar tabung ini kamu dapat megembangkan sekreatif mungkin. untuk lebih jelasnya silahkan langsung mencoba.


jika kamu tertarik untuk belajar lebih dalam mengenai teknik pemodelan yang sangat relevan dan efisien tentang Sketchup, silahkan kunjungi website tridee.id untuk mendapatkan pengalaman belajar yang menyenangkan dengan komunitas belajar online desain 3D Visual terbesar di indonesia.

klik disini